Memahami karakteristik pemodal

Memahami Kebutuhan dan Karakter Investasi Anda

Tujuan finansial masing-masing investor sangat bervariasi menurut usia, gaya hidup, kebebasan finansial, komitmen keluarga, tingkat pendapatan dan pengeluaran

Sebelum memutuskan untuk melakukan investasi pada produk Reksa Dana, sebaiknya Anda terlebih dahulu memahami kebutuhan dan karakter dalam berinvestasi. Jika telah mengerti dan memahami kedua hal tersebut, maka akan memudahkan Anda memilih produk Reksa Dana yang tepat dan cocok demi mencapai tujuan finansial yang diharapkan.

Tujuan finansial masing-masing investor sangat bervariasi menurut usia, gaya hidup, kebebasan finansial, komitmen keluarga, tingkat pendapatan dan pengeluaran.
Dengan demikian, langkah awal adalah mengetahui terlebih dahulu apa kebutuhan investasi dan kesadaran atas risiko yang mungkin Anda hadapi sebagai investor:

*Kebutuhan Investasi
Investasi ini digunakan untuk membeli rumah atau mendanai perkawinan atau biaya pendidikan anak atau kebutuhan lainnya.

*Risiko yang dihadapi
Saya hanya bersedia menerima risiko minimum.
Saya bersedia menerima risiko lebih besar akibat dari fluktuasi pasar.
Saya mengerti bahwa mungkin ada kerugian jangka pendek guna meraih keuntungan potensial jangka panjang.

*Arus Kas
Saya membutuhkan arus kas yang tetap.
Saya perlu sejumlah dana untuk memenuhi kebutuhan spesifik setelah periode tertentu.
Saya tidak membutuhkan arus kas saat ini namun saya ingin membangun aset saya untuk masa yang akan datang.

Tipe Investor dan Alokasi Aset
Investasi di hanya satu program Reksa Dana mungkin tak dapat memenuhi semua tujuan investasi Anda. Untuk mengatasi hal ini, idealnya seorang investor membangun suatu portofolio aset yang terdiri dari kombinasi berbagai jenis program investasi Reksa Dana untuk dapat meraih tujuan spesifik keuangannya.



TIPE INVESTOR KONSERVATIF

Karakteristik :

* Tidak berani menghadapi risiko dan ketidakpastian.
* Cenderung untuk memilih produk Reksa Dana yang mengalokasikan dananya pada instrumen pasar yang berisiko rendah.
* Mengutamakan keamanan dalam berinvestasi daripada memperoleh keuntungan besar tapi berisiko


TIPE INVESTOR MODERAT

Karakteristik :

* Lebih berani mengambil risiko dibandingkan investor konservatif.
* Mempertimbangkan secara hati-hati jenis Reksa Dana yang akan dimilikinya serta membatasi jumlah dana yang akan diinvestasikannya ke dalam instrumen berisiko hingga porsi tertentu


TIPE INVESTOR AGRESIF

Karakteristik :

* Pada umumnya memiliki keberanian dalam melakukan keputusan investasi dengan risiko tinggi.
* Mengharapkan hasil investasi yang lebih besar dengan bersedia menerima konsekuensi risiko yang lebih tinggi pula.
* Cenderung untuk memilih produk yang mengalokasikan dananya pada instrumen pasar yang berisiko tinggi.

Jika telah mengetahui kebutuhan dan karakter Anda dalam hal berinvestasi, segera putuskan produk Reksa Dana Manulife jenis apa yang tepat dan cocok untuk membantu mewujudkan rencana keuangan Anda.

Comments :

0 komentar to “Memahami karakteristik pemodal”
 

About Me

Foto saya
Hello. My name is Ridha. I would like to show you my page . This is about free bussiness, actually just small bussiness but i really like it. I hope you will enjoy my site. Feel free to comment it and send me emails, but please do not spam me ;-) Im in GetToBePaid Business since 2008 and I have been in a 'few' programs. Didn't really get paid or earned a few dollars. I would like to share with you with my programs. Please check our all my links. Greetings, rkbisnis! :-)