Manulife Financial Corporation merupakan perusahaan penyedia layanan keuangan terdepan di Kanada, yang melayani berjuta-juta nasabah serta beroperasi di 19 negara dan teritori di seluruh dunia. Beroperasi sebagai Manulife Financial di Kanada dan Asia, serta melalui John Hancock di Amerika Serikat, Manulife Financial Corporation menyediakan beragam produk proteksi keuangan dan pengelolaan investasi melalui jaringan karyawan, agen dan mitra distribusi yang luas. Dana yang dikelola oleh Manulife Financial dan seluruh anak perusahaan mencapai Cdn $400 miliar (US$ 393 miliar ) per 30 Juni 2008.
Bukti dari kekuatan posisi keuangan tercermin dari adanya penilaian yang tinggi terhadap perusahaan-perusahaan Manulife Financial Corporation seperti The Manufacturers Life Insurance Company yang memperoleh penilaian AA+ (Fitch Ratings), Aa1 (Moody’s Investor Service), AAA (Standard & Poor’s), A++ (AM Best), dan IC-1 (Dominion Bond Rating Service).
PT Manulife Aset Manajemen Indonesia merupakan salah satu anak perusahaan Manulife Financial, berdiri sejak tahun 1996 dan kini telah berkembang menjadi salah satu perusahaan jasa investasi Reksa Dana patungan terbesar serta terkemuka di Indonesia, dengan dana kelolaan mencapai lebih dari Rp 18,137 Triliun pada bulan Juli 2008. Saat ini, PT Manulife Aset Manajemen Indonesia mengelola 13 Reksa Dana, yang terdiri dari Reksa Dana pendapatan tetap, saham, campuran dan pasar uang. PT Manulife Aset Manajemen Indonesia memiliki prestasi baik dalam memberikan hasil investasi yang kompetitif dikombinasikan dengan faktor risiko yang minimal. Pada tahun 2000, PT Manulife Aset Manajemen Indonesia menjadi perusahaan investasi pertama yang menerima ISO 9001:2000 Quality Certification.
Didukung hampir 1700 wakil agen penjual (Efek) Reksa Dana yang tersebar di hampir 100 divisi pemasaran Manulife di lebih dari 20 kota dan 13 bank ternama sebagai agen penjual, di seluruh Indonesia, serta Manajer Investasi dan tim kerja yang profesional dan terpercaya, PT Manulife Aset Manajemen Indonesia siap membantu Anda dalam mengelola perencanaan keuangan.
Company Profile PT Manulife Aset Manajemen Indonesia
Ridha, Kamis, 16 Oktober 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comments :
Posting Komentar